Gak Mau Cuan Cuma Numpang Lewat Doang? Simak Tipsnya!

Sebagai seorang freelancer Sobat Agent pasti pernah ngerasain dompet tebel setelah ngerjain banyak proyek. Tapi seringnya kebahagiaan itu datangnya cuma sesaat, gak sampe beberapa hari dompet udah kosong lagi aja karena dipakai untuk beli keperluan sehari-hari yang makin banyak. Alhasil, harus nunggu hasil proyek selanjutnya lagi deh.. Nah, biar cuan gak cuma numpang lewat doang, Sobat Agent bisa ikutin tips di bawah ini:

1. Susun Anggaran Bulanan

Tips pertama agar pendapatan Sobat Agent dapat digunakan secara efektif dan efisien, yaitu Sobat Agent harus membuat skala prioritas dan membuat berapa biaya hidup yang akan dikeluarkan per bulannya. Biaya yang dimaksud yaitu termasuk biaya makan, transportasi, tagihan listrik, cicilan dan lain sebagainya. Alokasikan dana untuk kebutuhan dasar 3 bulan kedepan, dan pastikan kamu menjalani gaya hidup sederhana dan bijak ya!

2. Mengontrol Setiap Pengeluaran

Belilah barang sesuai kebutuhan, jangan mudah tergoda untuk membeli barang yang tidak benar-benar dibutuhkan. Patuhi anggaran yang sudah dibuat dan ditetapkan di awal. Selain itu, kamu juga bisa menggunakan aplikasi keuangan secara harian untuk membantu dalam mencatat, mengelola dan melacak arus keuangan secara rapi.

3. Menabung Tiap Bulan

Bagi seorang Agent menabung bukanlah hal yang tidak mungkin untuk dilakukan. Selalu sisihkan dana untuk menabung tiap bulannya, Sobat Agent dapat menabung minimal sebesar 20% dari pendapatan setiap bulannya. Atau kamu bisa mulai berinvestasi jangka panjang, seperti membeli emas atau berinvestasi dalam bentuk lainnya. Hal ini guna mengantisipasi terjadi keadaan darurat atau ada kebutuhan mendesak.

4. Mencari Sumber Pendapatan Baru

Sebagai seorang Agent yang tidak terikat dengan kantor, pasti pendapatanmu dalam sebulannya sangat bervariasi dan tidak menentu. Jumlah pendapatan tersebut tergantung dari jumlah pekerjaan yang diselesaikan. Nah, untuk menambah pendapatan mu, maka Sobat Agent bisa juga menjadi reseller Ralali dengan banyak keuntungan yang akan didapatkan yaitu, gratis biaya pendaftaran, pemasaran yang mudah dan yang paling penting Sobat Agent bisa mendapatkan berbagai macam katalog produk menarik dari top brand dengan harga yang sangat terjangkau! Selain itu, Sobat Agent juga bisa selesaikan lebih banyak pekerjaan yang sesuai dengan potensimu. Pastikan juga kamu mengerjakannya dengan rajin dan konsisten ya!

Share yuk kesini
Masih belum menemukan jawaban? Yuk hubungi kami
Hubungi